Buku frase

Perkembangan bahasa

ar AR de DE em EM en EN es ES fr FR it IT ja JA pt PT px PX zh ZH af AF be BE bg BG bn BN bs BS ca CA cs CS el EL eo EO et ET fa FA fi FI he HE hr HR hu HU id ID ka KA kk KK kn KN ko KO lt LT lv LV mr MR nl NL nn NN pa PA pl PL ro RO ru RU sk SK sq SQ sr SR sv SV tr TR uk UK vi VI

Perkembangan bahasa

Mengapa kita berbicara satu sama merupakan hal yang jelas. Kita ingin bertukar pikiran dan saling memahami. Di sisi lain, bagaimana tepatnya bahasa berasal masih kurang jelas. Ada berbagai teori tentang hal ini. Yang pasti adalah bahwa bahasa merupakan fenomena yang sangat lama. Ciri-ciri fisik tertentu adalah prasyarat untuk dapat berbicara. Itu kita perlukan untuk membentuk suara. Orang-orang sekuno Neanderthal memiliki kemampuan untuk memakai suara mereka. Dengan cara ini, mereka bisa membedakan diri mereka dengan binatang. Selain itu, suara tegas dan keras juga penting untuk pertahanan diri. Seseorang bisa mengancam atau menakuti musuh dengan suara ini. Pada saat itu, peralatan sudah dibuat dan api telah ditemukan. Maka pengetahuan tersebut harus diteruskan entah bagaimanapun caranya. Kata-kata juga penting untuk berburu dalam kelompok. Sejak 2 juta tahun yang lalu telah ada sebuah pemahaman yang sederhana antar manusia. Unsur-unsur bahasa yang pertama adalah tanda-tanda dan isyarat. Tetapi orang-orang juga ingin dapat berkomunikasi dalam gelap. Yang lebih penting lagi, mereka juga perlu bicara satu sama lain tanpa harus melihat lawan bicara. Oleh karena itu, suara dikembangkan, menggantikan gerakan tubuh. Bahasa dalam pengertian sekarang ini setidaknya telah berusia 50.000 tahun. Ketika Homo sapiens meninggalkan Afrika, mereka menyebarkan bahasa ke seluruh dunia. Bahasa terpisah satu sama lain di berbagai daerah. Yang berarti, berbagai rumpun bahasa menjadi ada. Namun, bahasa-bahasa tersebut hanya berisi dasar-dasar sistem bahasa. Bahasa-bahasa yang pertama jauh lebih sederhana daripada bahasa-bahasa sekarang. Mereka dikembangkan lebih lanjut melalui tata bahasa, fonologi dan semantik. Bisa dikatakan bahwa bahasa yang berbeda memiliki solusi yang berbeda. Tapi masalahnya selalu sama: Bagaimana cara saya menunjukkan apa yang saya pikirkan?